Cara Ternak Bebek untuk pemula

Tahukah kamu bahwa permintaan daging dan telur bebek setiap harinya terus meningkat ? akan tetapi peningkatan ini tidak di imbangi dengan jumlah pasokan stok daging dan telur bebek itu sendiri .

Inilah saatnya bagi anda untuk memanfaatkan situasi dengan mencoba peruntungan yaitu dengan membuka usaha ternak bebek yang tentunya memiliki potensi cukup menguntungkan bahkan jika anda baru / pemula dalam dunia peternakan .

cara ternak bebek untuk pemula

Mengapa saya berani bilang bahwa usaha ternak bebek ini memiliki potensi yang besar ?

Karena jumlah peternak bebek saat ini hanya sedikit bahkan bisa dibilang sangat jarang sekali orang yang terpikir untuk beternak bebek / itik ini , padahal usaha ternak bebek ini sangat potensial jika dilihat dari banyaknya peminat daging bebek yang terus membludak tiap harinya .

Kalian bisa lihat di sekitar wilayah tempat tinggal bahwa sangat jarang sekali ada pengusaha ternak bebek , kebanyakan mereka lebih memilih untuk beternak ayam ataupun beternak lele yang tentu saja memiliki persaingan yang sangat tinggi dibandingkan dengan bebek itu sendiri.

Oke tanpa banyak basa basi mari mulai pada topik utama yaitu :

Cara ternak bebek untuk pemula


Sebelum menginjak pada permasalahan utama yaitu tentang cara ternak bebek untuk pemula , sebaiknya anda membuat sebuah perencanaan / perkiraan / analisis mengenai usaha ternak bebek ini yaitu meliputi : biaya dan perkiraan keuntungan yang akan didapat nantinya .

Taksiran biaya usaha ternak bebek  :

》 DOD 100ekor : Rp.800.000

》 Pakan voer511 : Rp.838.200

》 Pakan vermentasi / buatan sendiri : Rp.574.000

》 Prebiotik SOC : Rp.55.000

》 Vitamin dan anti biotik : Rp.15.000 

》 biaya Lain lain : Rp.50.000

Total biaya : Rp. 2.332.200

Perkiraan Keuntungan kotor :
90 ekor x 2kg x Rp.22.000 = Rp.3.960.000

Perkiraan keuntungan bersih
( Keuntungan kotor - biaya pengeluaran )

Rp.3.960.000 - Rp.2.332.200 = Rp. 1.627.800

Taksiran mengenai biaya ternak bebek / itik tersebut didapat dari

 http://www.infoagribisnis.com/2016/09/ternak-bebek-peking/

Taksiran keuntungan ternak bebek tersebut tentu terbilang cukup kecil , namun jangan berkecil hati terlebih dahulu karena keuntungan terswbut akan berlipat ganda jika jumlah bebek / itik yang anda pelihara lebih banyak .

Pada umumnya usaha ternak bebek setidaknya harus memiliki 500 ekor agar keuntungan yang diperoleh jug jauh lebih banyk daripada hanya bermodalkan beberapa ekor bebek saja , namun apabila dana yang dimiliki belum cukup anda bisa memulai usaha ternak bebek ini secara kecil kecilan / semampunya .

Oke .

1. Ketahui jenis bebek yang akan diternak


Faktor utama yang harus diketahui sebelum membuka usaha ternak bebek ialah jenis bebek yang akan di ternak , ada banyak sekali jenis bebek yang bisa anda ternak antara lain :

bebek petelur

Pertama ialah bebek petelur , bebek jenis inilah yang paling banyak diternak oleh para peternak bebek karena selain telur dagingnya juga bisa dimanfaatkan untuk dijual dengan harga lumayan .

Untuk bebek jenis petelur sendiri ada banyak jenis yang bosa anda pelihara yaitu antara lain : indian runner , khaki champbell , buff dan masih banyak lagi .


》 bebek pedaging

Selanjutnya ialah bebek pedaging dimana tentu saja yang dimanfaatkan untuk dijual ialah dagingnya yang jauh lebih maknyus dibandingkan dengan bebek jenis petelur ataupun jenis lain .

Selain itu jenis bebek inilah yang banyak disukai orang orang dibandingkan dengan jenis bebek lain karena bagi kebanyakan para penyuka kuliner rasa lebih utama dibandingkan dengan penampilan .

Bebek pedaging sendiri terdiri dari berbagai macam jenis yaitu : peking , rouen , aylesbury dan masih banyak lagi .

Baca juga
Cara membasmi hama dan penyakit pada padi

》 bebek ornamental

Umumnya bebek jenis ini dipelihara hanya sebagai hewan peliharaan bukan untuk dijadikan lahan bisnis . Namun tidak ada salahnya jiga apabila anda mencoba ternak bebek menggunakan jenis bebek satu ini .

Adapun contoh bebek ornamental yaitu : mandariun , crested , wood .

Setelah mengetahui jenis jenis bebek langkah selanjutnya ialah menentukan jenis bebek apakah yang akan anda ternak nantinya .

Agar tidak salah langkah sebaiknya bertanyalah kepada seorang yang lebih ahli dibidang ternak bebek , anda juga dapat membaca artikel melalui berbagai media seperti buku , video atau bahkan mencari artikel diinyernet seperti yang anda baca sekarang ini .

Perhatikan juga faktor lingkungan agar usaha ternak bebek anda mejadi lebih baik , faktor lingkungan yang dimaksud disini ialah seberapa banyak peminat daging / telur bebek itu sendiri .

Juka disekitar daerah tempat tinggal mayoritas lebih menyukai telur bebek dibandingkan dengan dagingnya maka sebaiknya anda membuat peternakan bebek petelur , begitu pula sebaliknya .

Mengapa saya memasukkan faktor lingkungan ? Hal ini dikarenakan faktor lingkunganlah yang akan memiliki pengaruh besar terhadap perkembangan ternak bebek nantinya .

Selain itu jika anda memulai usaha ternak bebek ini dari awal maka anda juga bisa mempromosikan hasil dari peternakan bebek ini kepada tetangga sekitar tidak perlu harus melangkah jauh je lain daerah untuk dapat memiliki pelanggan pertama .


2. Kandang

Kandang tentu menjadi salah satu bagian vital pada setiap usaha peternakan entah itu ternak ayam , ternak kambing , ternak lele , ataupun ternak bebek yang menjadi inti dari tulisan ini .

Untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan sebaiknya pilihlah lokasi pembangunan kandang jauh dari pemukiman warga , hal ini dilakukan supaya waga tidak terganggu oleh bau yang dihasilkan dari kotoran bebek anda nantinya .

cara ternak bebek untuk pemula 

Ukuran kandang juga sebaiknya disesuaikan dengan besar kecilnya anggaran dan jumlah bebek yang akan menghuninya kelak . Jangan sampai terlalu besar apa lagi terlalu kecil karena itu hanya akan membuat bebek kesayangan menjadi tidak betah berada di kandang dan dapat mengakibatkan depresi bagi si bebek .

Untuk bebek jenis pedaging anda bisa menggunakan kandang dengan sistem panggung dan sebaiknya posisikan kandang bebek menghadap kearah matahari terbit

Mengapa harus kandang panggung ? Apakah kandang tipe lain tidak diperbolehkan dalam usaha ternak bebek pedaging ?

Sebenarnya boleh saja menggunakan jenis kandang lain namun kandang dengan sistem panggung memiliki kebersihan yang mudah dijaga dibandingkan kandang tipe lain karena antara  tempat bebek , makanan dan kotorannya dapat dipisahkan .

Saat bebek berusia kurang lebih 2 sampai 3 minggu sebaiknya tambahkan lampu penghangat supaya dapat menjaga suhu didalam kandang tetap stabil , tidak perlu terlalu banyak cukup 2 buah lampu dengan daya 40 watt sudah dapat menghangatkan suhu didalam kandang bebek .

Sebaiknya anda memisahkan antara kandang bebek anakan , sedang , dan dewasa agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan nantinya .

》 Kandang anakan bebek

Untuk kandang bebek anakan sebaiknya gunakan kandang berupa box berukuran 2 sampai 4 meter yang dapat dihuni sekitar 100 ekor bebek .

》 kandang bebek remaja / sedang

Selanjutnya ialah kandang untuk bebek remaja , sebaiknya sediakan kandang brower untuk menampung bebek berukuran sedang / remaja .

》 Kandang bebek dewasa

Untuk kandang bebek siap panen / dewasa sebaiknya gunakanlah kandang layar .

Adapun ukuran kandang ideal pada bebek berdasarkan umur dengan daya tampung 100 ekor ialah sebagai berikut :

  • Bebek umur 1 hari sampai 2 minggu ( 1 - 2 meter ) 
  • Bebek umur 2 sampai 4 minggu ( 4 - 6 meter )
  • Bebek umur 4 sampai 6 minggu ( 6 - 8 meter )
  • Bebek umur 6 sampai 8 minggu ( 8 sampai 10 meter )
Begitulah kira kira ukuran kandang yang dapat anda buat untuk menampung sekitar 100 ekor bebek dalam waktu bersamaan .

3. Pemilihan bibit

Langkah ketiga dalam usaha ternak bebek ialah pemilihan bibit , bibit bebek sendiri biasa disebut sebagai DOD atau day old duck .

Untuk memperoleh bibit bebek unggulan bisa didapat melalui berbagai macam cara yaitu antara lain : 
  • Membeli bibit bebek dari induk yang sudah terjamin kualitasnya .
  • Membeli bibit bebek dari tempat yang sudah direkomendasikan oleh dinas peternakan maupun pihak yang bertanggung jawab lain .
  • Mengawinkan induk bebek betina unggulan dengan pejantan unggulan .
Setelah mendapatkan DOD ada baiknya anda melakukan pemeriksaan terlebih dahulu agar dapat memastikan bahwa DOD tersebut benar benar berkualitas dan bebas dari penyakit , yaitu dengan melihat pada warna bulu bebek .

Apabila bulu pada bibit bebek ( DOD ) tersebut berwarna kuning serta mengkilat maka dapat dipastikan bahwa DOD tersebut layak menjadi salah satu peliharaan anda kelak .

Namun apabila bulu DOD tersebut berwarna pucat atau bahkan dalam keadaan cacat ataupun sakit , jangan sampai anda membelinya karena dapat dipastikan bahwa bibit bebek tersebut tidak akan bertahan lama / tidak cocok untuk menghuni salah satu kandang peternakan anda nantinya .

Baca juga
Usaha rumahan modal kecil untung jutaan perbulan

4. Perawatan

Langkah selanjutnya dalam usaha peternakan bebek ialah perawatan , untuk hasil lebih maximal sebaiknya bedakan perawatan antara bebek yang masih dalam keadaan bibit ( DOD ) , remaja dan bebek siap panen .

  • Bibit bebek ( DOD )
yang pertama ialah perawatan bibit bebek atau biasa disebut DOD , untuk bebek berumur pada kisaran 1 hari sampai 2 minggu sebaiknya berilah perhatian extra karena berhasil atau tidaknya usaha peternakan anda semua dimulai dari DOD ini .

Perawatan untuk DOD sendiri sebenarnya cukup sederhana yaitu memberi pemanas berupa bola lampu agar suhu didalam kandang tetap terjaga kehangatannya , Untuk besar kecilnya panas yang diberikan bisa disesuaikan dengan suhu lingkungan sekitar .

Cara mengetahui apakah suhu kandang sudah cukup , terlalu dingin atau bahkan terlalu panas bagi bibit bebek ( DOD ) juga cukup sederhana yaitu dengan melihat perilaku bebek .
Apabila para bebek menjauhi sumber panas itu artinya suhu di dalam kandang terlalu panas , begitu pula sebaliknya .

Cara lain supaya suhu tetap terjaga yaitu dengan memberi penutup berupa plastik pada kandang anakan bebek ( DOD ) .

Untuk pemberian pakan pada itik / bebek anakan sebaiknya berupa serbuk serta tambahkan pula vitamin dan antibiotik agar kesehatan serta nafsu makan tetap terjaga . Pemberian vitamin dan antibiotik sangat dianjurkan ketika bebek berada pada usia 1 hari sampai 2 minggu .

Setelah pemberian pakan tahap selanjutnya dalam perawatan DOD berusia 1 sampai 2 minggu ialah perawatan kandang yaitu meliputi pembersihan rutin , serta menjaga kepadatan kandang .

Sebaiknya lakukanlah pembersihan rutin setiap 1 sampai 3 hari , hal ini bertujuan untuk meminimalisir resiko DOD terserang penyakit serta usahakan juga kepadatan populasi di dalam kandang hanya berkisar antara 30 ekor / m2 .

  • Bebek remaja
Pada kisaran usia remaja anda tidak perlu lagi untuk menyediakan lampu pemanas suhu pada kandang bebek karena bulu pada tubuh bebek remaja / dara sudah tumbuh sepenuhnya .

Anda juga tidak perlu melakukan perawatan khusus pada bebek dara , biarkan mereka bermain dan berkeliaran sesuka hati pada siang hari akan tetapi tetap masih dalam tahap pengawasan ( angon ) supaya para bebek tersebut tidak ada yang hilang / tersesat .

Pada umumnya bebek remaja yang sehat dan normal ialah memiliki nafsu makan tinggi serta selalu aktif bergerak dan tidak terlihat lesu . Namun meskipun memiliki nafsu makan tinggi jangan asal memberi makan karena kualitas makanan baik juga akan meningkatkan kesehatan bebek anda nantinya .

Apabila pemberian nutrisi pada bebek tidak dikendalikan sementara nafsu makan terus meningkat alhasil bebek tersebut hanya akan mengalami kegemukan , mungkin bebek yang terlihat gemuk akan memiliki harga cukup tinggi apabila nda menjualnya perkilogram atau perekor namun akan berbeda lagi ceritanya apabila anda berniat menjadikannya sebagai indukan .

Kegemukan pada bebek juga berpengaruh terhadap baik / buruknya organ reproduksi , yang tentu saja mengakibatkan menurunnya kualitas produksi telur . Oleh karena itu sebaiknya pilihlah indukan yang tidak terlalu gemuk dan tidak terlalu kurus .

  • Bebek dewasa / indukan
Untuk bebek dengan usia matang / indukan sebaiknya amda memisahkannya sendiri , hal ini dilakukan supaya bebek merasa nyaman dengan keadaan kandangnya .

Dalam pemberian pakan bebek dewasa juga sebaiknya dilakukan secara tepat dan tidak berlebihan apalagi kurang . Jika pakan yang diberikan kurang tentu bebek akan menjadi kurus begitu pula sebaliknya apabila pemberian pakan dilakukan secara berlebihan maka bebek dapat menjadi kegemukan dan tidak baik bagi organ reprodukinya .

Pemberian pakan juga sebaiknya dilakukan secara teratur setiap harinya yaitu berkitar antara pukul 7 pagi , 12 siang dan 17 sore , Normalnya seekor bebek membutuhkan sekitar 155gram / hari pakan kering .

5. Pencegahan / pengendalian penyakit

Supaya keadaan ternak bebek anda senantiasa sehat wal'afiat sebaiknya usahakan untuk sesering mungkin mengontrol keadaan ternak , biasanya pada saat bebek / itik dalam keadaan sakit mereka akan berperilaku lamban , tidak bersuara dan hilngnya nafsu makan .

Hal tersebut tentu tidak diinginkan oleh setiap peternak karena kesehatan hewan yang diternak menjadi salah satu faktor utama penentu keberhasilan sebuah usaha peternakan .

Berikut merupakan beberapa contoh penyakit yang dapat menyerang bebek / itik anda kapanpun :

  • Penyakit lumpuh
Dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa penyakit menyebabkan bebek tidak bisa berjalan ataupun bahkan bergerak , ketika bebek sudah terserang penyakit lumpuh dapat dipastiksn bahwa tidak akan ada yang mau membeli bebek ini .

Penyebab penyakit ini bisa datang dari mengkonsumsi pakan yang sudah kadaluarsa ataupun bisa juga krena bebek tersebut kekurangan vitamin B .

Sebenarnya penyakit ini bisa diatasi dengan melihat tanda tanda awalnya yaitu berupa kaki bengkak , jalannya pincang dan keluar air mata berlebihan yang mungkin disebabkan karena kesakitan .

Sedangkan apabila sudah terserang penyakit lumpuh ada juga cara untuk menyembuhkanny yaitu dengan cara menggorengnya ( haha ) . 

  • Penyakit Berak Kapur
Penyakit yang diebabkan oleh bakteri salmonela ini biasanya ditandai dengan kotoran yang berwarna hijau fan ada bercak putihnya .

Pencegahan serta mengatasi penyakit berak kapur pada bebek sebenarnya cukup sederhana yaitu dengan menjaga kebersihan kandang , memisahkan antara bebek sakit dengan sehat serta melakukan pemberian vaksin .

  • Gangguan tenggorokan ( cacing )
Penyakit tenggorokan ini biasanya disebabkan oleh cacing yang menempel / tersangkit pada tenggorokan bebek , adapun tanda tanda dari penyakit ini ialah berkurangnya nafsu makan , mencret dan bebek mengalami penurunan berat badan ( kurus ) .

Pencegahan penyakit gangguan tenggorokan ini juga cukup mudah yaitu kandang harus senantiasa dalam keadaan bersih , kering , serta pemberian makanan dan minuman harus dalam keadaan steril .

Adapun cara yang dapat dilakukan supaya cacing tersebut bisa keluar dari tenggorokan bebek kesayangan ialah dengan menariknya keluar menggunakan pinset kemudian apabila cacing sudah keluar berikanlah obat cacing khusus unggas / bebek .

Itulah beberapa penyakit yang dapat menyerang bebek kesayangan anda kapanpun .

6. Kelebihan dan kekurangan ternak bebek

Setelah memahami tentang jenis bebek , pakan , kandang bahkan sampai penyakitnya sekarang mari kita mulai membahas mengenai kelebihan dan kekurangan dari ternak bebek itu sendiri .

  • Kelebihan ternak bebek
》 Kotoran bebek cocok untuk dijadikan pupuk . Walaupun kotoran bebek memiliki bau cukup menyengat akan tetapi kotoran ini dapat dijadikn pupuk yang cukup ampuh .

Adapun pohon yang cocok untuk diberi pupuk dari kotoran bebek ialah palawija , sebab itu banyak diantara peternak bebek yang mengkombinasikan antara ternak bebek dengan perkebunan palawija karena mereka tidak perlu susah payah untuk mencari pupuk lagi .

》 Produk bebek mudah masuk pasaran , entah itu daging maupun telur bebek saat ini banyak sekali peminatnya akan tetapi jumlah pemasok produk bebek sendiri masih minim .

Hal inilah yang mendasari kenapa produk bebek mudah untuk masuk pasaran dibandingkan dengan ayam yang notabenenya memiliki banyak pesaing .

Pada umumnya telur bebe banyak dijadikan sebagai bahan utama pembuat telur asin , tau telur asin kan ? Itu lo telur yang rasanya asin dan gurih . Walaupun memiliki rasa sin akan tetapi telur jenis ini banyak diminati masyarakat pada umumnya dan harganya pun sedikit lebih mhal dibaningkan dengan telur bisa .

Admin kreativitas.org sendiri sebenarnya termasuk sebagai salah satu penyuka telur asin , dimana ada telur asin yang dihidangkan di kedai makan disitulah setidaknya saya mengambil salah satu dari telur asin tersebut .

》 Bebek termasuk jenis unggas yang tahan penyakit , hal ini tentu saja menguntungkan bagi para peternak bebek karena pemberian vaksin bisa diminimlisir dibandingkan dengan jeni unggas lain seperti ayam yang rentan terhadap flu burung .


  • Kekurangan ternak bebek

》 Mudah terkena stress

Inilah alasan mengapa lokasi ternak bebek harus ditempatkan ditempat yang jauh dari pemukiman penduduk , karena bebek sendiri merupakan salah satu hewan yang sangat mudah sekali untuk terkejut .

Jadi jangan sampai anda membuat kandang ternak bebek di area pemukiman apa lagi di sekitar jalan raya , karena hal ini akan menyebabkan bebek mudah terserang stress yang tentu saja berakibat pada menurunnya kualitas dan kuantitas produksi . agar hasil produksi maksimal buatlah kandang dilokasi yang yidak terlalu ramai seperti di area persawahan .

bebek itu rakus

Tau sendiri kan gimana reaksi bebek kalo diberi makan ? Iya mereka dengan cepat dan sigap akan segera berebut untuk mendapatkan makanan tersebut seakan mereka tidak perduli terhadap satu sama lain .

Pada umumnya jumlah asupan makanan bebek jauh lebih banyak dibandingkan dengan unggas lain seperti ayam , jadi kalau memang berniat untuk membuat peternakan bebek sebaiknya siapkan dana sendiri untuk pembelian pakan ternak bebek nantinya .

Mungkin masalah pakan ini bisa diatasi dengan membuat sendiri atau membeli pakan dengan harga murah yang tentu memiliki nutrisi cukup bagi si bebek .

7. Ciri ciri bebek

Mungkin memane salah jika saya meletakkan ciri ciri bebek di bagian akhir , namun karena saya baru kepikiran mengenai hal ini dan saya juga malas untuk mengubah urutan nomor diatas maka pada akhirnya saya memutuskan untuk meletakkannya pada nomor 7 .

Oke

Untuk ciri pada bebek saya akan membaginya lagi berdasar jenis kelamin dan kegunannya , kegunaan yang dimaksud disini ialah berdasar pada jenis bebeknya yaitu petelur , ornamental ataukah pedaging .

  • Ciri bebek jantan
》 Ukuran tubuh lebih besar daripada betina .
》 Suaranya cenderung lebih halus .
》 Pada bagian ujung bulu ekor bebek jantan biasanya terlihat menjulang keatas .
  • Ciri bebek betina
》 ukuran tubuh cenderung lebih kecil .
》 suaranya lebih nyaring dan keras.
》 bagian ujung ekor tidak menekuk keatas .
  • Ciri bebek petelur
》 ukuran tubuh relatif lebih kecil
》 ukuran leher lebih panjang
》 tubuh tegap 
》cenderung memiliki birahi tinggi dibandingkan dengan jenis pedaging .
  • Ciri bebek ornamental
》 memiliki bulu yang indah
》 memiliki ukuran tubuh sedang ( tidak besar juga tidak kecil ) 
》 pertumbuhannya relatif cepat dibandingkan dengan jeni bebek lain .
》 indukannya mau mengerami telurnya sendiri .

Namun untuk bebek ornamental sendiri tergantung dari sang pemelihara / perawatnya jika merwka mau merawat jenis manapun bebek menjadi hewan peliharaan bukan sebagai hewan ternak maka itu bisa juga dikatakan sebagai bebek ornamental ( imo saya ) .
  • Ciri bebek pedaging
》 tubuh lebih besar 
》 tubub tidak terlalu tegap
》 leher lebih pendek dibandingkan dengan bebek petelur
》 pertumbuhannya sangat cepat
》 membutuhkan makanan serta nutrisi lebih banyak .

8. Perbedaan bebek dengan entok

Nah buat kalian yang msih bingung gimana sih perbedaan bebek dengan entok ? Kreativitas.org akan membahas sedikit mengenai apa saja yang membedakan antara bebek dengan entok .

Oke

  • Fisik
Perbedaan pertama ialah dari segi fisik , juka dilihat memang hampir tidak ada perbedaan sama sekali pada bebek ataupun entok dalam segi fisik , Namun sebenarnya bebek dengan entok memiliki perbedaan lho pada segi fisik , apa saja ? Simak dibawah .

Bebek
》 memiliki postur tubuh lebih kurus dibandingkan entok .
》 warna pada bulu bebek cenderung coklat .

Entok
》 memiliki postur tubuh lebih berisi dari pada bebek .
》 warna pada entok yaitu hitam pada bagian tubuh dan putih pada bagian leher .

  • Telur
Jika dilihat secara sekilas akan sulit untuk membedakan antara telur bebek dengan entok karena ukuran serta warnanya sama yaitu cenderilung biru kehijauan . 

Kebanyakan telur yang dijual dipasaran selain telur ayam ialah telur bebek bukan emtok karena entok sendiri biasanya tidak menghasilkan telur dalam jumlah besar .

  • Perilaku
Bebek
》 indukan bebek biasanya tidak mau mengerami telur telurnya .

Entok
》 indukan entok biasanya mengerami telurnya sendiri bahkan mereka mau untuk mengerami telur dari spesies lain misalnya bebek dan ayam .

Itulah sedikit mengenai perbedan bebek dan entok yang dapat kreativitas.org rangkum .


Terimakasih telah berkunjung Saya harap anda menikmati artikel diatas Jika ada pertanyaan ataupun keluhan yang ingin disampaikan bisa di tulis melalui kolom komentar.